Film yang disutradarai Madonna tentang hubungan asmara antara Raja Inggris Edward VIII dengan seorang janda Amerika, Wallis Simpson akan ditayangkan kali pertama dalam Festival Film Venesia tahun ini. Film berjudul W.E tersebut dibintangi aktris Inggris Andrea Riseborough sebagai Nyonya Simpson.
Dalam film digambarkan perbandingan hubungan asmara seorang perempuan modern dengan hubungan hubungan cinta antara sosialita Wallis Simpson dengan King Edward VIII. Raja Inggris tersebut meletakkan mahkota pada tahun 19300-an demi cintanya pada Simpson.
Namun film karya Madonna ini tidak diikutkan dalam kompetisi, sama dengan film karya Al Pacino dan Steven Soderbergh. Secara keseluruhan terdapat 21 judul fillm yang dikompetisikan untuk memperoleh penghargaan Golden Lion. Para sutradara film asal Amerika dipastikan mendominasi daftar film yang akan diputar dalam Festival Film Venesia, Italia, yang digelar 31 Agustus hingga 10 September.
Di antara film yang ditunggu-tunggu adalah Carnage karya Roman Polanski yang dibintangi Jodie Foster, Kate Winslet dan Christoph Waltz. Film ini bercerita tentang dua pasang orangtua yang akhirnya berhubungan dekat setelah anak-anak mereka terlibat tawuran di sekolah. Demikian dilansir BBC Indonesia, Jumat (29/7).
Festival tahun ini akan dibuka dengan penayangan The Ides of March, film drama politik yang digarap George Clooney. Acara akan ditutup dengan penayangan film Damsels in Distress, karya terbaru produser Amerika Whit Stillman. Adapun dewan juri akan dipimpin oleh sutradara asal Amerika Darren Aronofsky.
Festival Film Venesia diadakan bersamaan dengan penyelenggaraan Festival Film Toronto, Kanada, dan kedua acara itu biasanya digunakan sebagai ajang peluncuran film-film sebelum musim pemberian penghargaan mendatang.